• Kamis, 28 September 2023

Puncak Renon Festival Bakal Berlangsung Tiga Hari di Lapangan Bajra Sandhi Renon

- Kamis, 14 September 2023 | 14:27 WIB
Penyelanggara dan panitia Renon Festival. posbali/alt (Ida Bagus Alit Susanta)
Penyelanggara dan panitia Renon Festival. posbali/alt (Ida Bagus Alit Susanta)

DENPASAR, POSBALI – Puncak Renon Festival "Kanda Pat - Semesta Bersaudara" bakal berlangsung selama tiga hari di Lapangan Bajra Sandhi Renon, Denpasar. Yakni, dari tanggal 23 – 25 Desember 2023.

Hal itu disampaikan Ketua Panitia Renon Festival, Wayan Sukarsa kepada awak media di Denpasar, Kamis (14/9).

“Sebagai puncak festival, kami bakal menggelar berbagai kegiatan dan mendatangkan artis lokal Bali, serta kejutan artis nasional,” ungkapnya.

Baca Juga: Renon Festival, Bangkitkan Potensi Desa Adat Renon

Dikatakan, festival ini bakal berlangsung mulai dari bulan September sampai dengan Desember 2023 dengan berbagai rangkaian acara.

 “Rangkaian festival ini diawali dengan Festival Layang-layang (Fly) Renon 2023 yang berlangsung selama 2 hari, dari tanggal 16 - 17 September 2023, di Pantai Padanggalak,” ujarnya.

Kemudian, Event Batoru Rowaiaru yakni Jejepangan dan Esport selama dua hari 23 – 24 September 2023 di Wantilan Desa Adat Renon.

Baca Juga: Renon Festival, Bangkitkan Potensi Desa Adat Renon

Selanjutnya, Kontes Ikan Mas Koki pada tanggal 15 Oktober 2023 di Sewaka Prema Renon - Denpasar.

Berikutnya, Jegeg Bagus Renon, Lomba Penjor, dan Gebogan pada tanggal 18 Oktober 2023. “Bakal ada parade,” imbuhnya.

Selain itu, juga bakal digelar Festival Baleganjur 2023 se-Denpasar Selatan pada tanggal 19 Oktober 2023 di Sewaka Prema - Renon.

Baca Juga: Pekerjaan Sarati Banten di Desa Adat Buleleng Semakin Menjanjikan

“Puncaknya festival di Lapangan Renon. Nanti ada Motofest, Lomba Mobile Legend, Lomba Mixing Arak, jalan santai, hingga ada doorprize,” sebutnya.

Untuk artis Bali, sebut dia, ada Bagus Wirata, Joni Agung, hingga Leeyonk Sinatra. “Kami mohon dukungan kepada semua pihak untuk menyukseskan Renon Festival ini,” pungkasnya. (*)

Editor: Ida Bagus Alit Susanta

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Ngrombo, Ini Jumlah Penduduk Miskin di Bali

Rabu, 27 September 2023 | 20:25 WIB
X